EVALUASI PEMERHATI KALI KALURAHAN WARENG
WIYOTO 26 Juli 2023 18:41:54 WIB
Evaluasi Pemerhati Kali Kalurahan Wareng
Pada hari Rabu, 26 Juli 2023 pukul 10.00 telah dilakukan monitoring evaluasi pemerhati kali di Kalurahan Wareng oleh Dinas Lingkungan Hidup. Monev yang pertama dilakukan di Kelompok Pemerhati Sorjem Singkar II, dimulai dari pengecekan administrasi berupa kelengkapan SK maupun segala kegiatan yang ada di kelompok tersebut. Kemudian pengecekan fisik di lokasi Kali, untuk kali yang berada di Kelompok Pemerhati Sorjem masih digunakan untuk kegiatan MCK, pertanian maupun perikanan khususnya pemancingan. Namun untuk 1 tahun ini tidak aktif pemancingan karena banyaknya ikan predator yang berada di kali ini. Para Pemerhati Kali Sorjem berharap agar dari Dinas Lingkungan Hidup ataupun dari dinas lain agar bisa memberi bantuan untuk membersihkan ikan predator yang berada di Kali. Sehingga kegiatan pemancingan bisa berjalan dengan baik, untuk menumbuhkan perkembangan ekonomi masyarakat.
Selanjutnya monev yang kedua dilaksanakan di Kelompok Mina Lestari yang berlokasi di kawasan Embung Kali Wareng. Segala saran dari Dinas Lingkungan Hidup akan menjadikan kita lebih semangat lagi dalam berkegiatan. Semoga semakin kompak dan solid.
"Kami dari Pemerintah Kalurahan Wareng juga konsentrasi terhadap isu lingkungan kali yang tercemar, dan kami tentu memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini. Justru inilah yang kami harapkan, peran serta masyarakat yang penuh kesadaran dalam menjaga kelestarian lingkungan."
Dalam persoalan lingkungan selalu membutuhkan pihak lain untuk bekerja sama. "Sebab, persoalan lingkungan ini, pemerintah tidak bisa bekerja sendiri, kami perlu kolaborasi dari berbagai elemen, termasuk masyarakat dan kelompok pemerhati demi tercapainya kali yang bersih dan dapat digunakan untuk kegiatan sehari-hari.( Nining Susanti )
Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |